Pancasila Setiap Hari
Oleh: Muhammad Faiz Shidqi
Fakultas Dakwah UIN Sunan Kalijaga



Untuk menjalani kehidupan sehari-hari kita membutuhkan pedoman. Sebagaimana orang-orang Islam menjalankan perintah Tuhan dengan berpedoman Al Quran dalam kesehariannya, maka dalam berbangsa dan bernegara kita harus memiliki pedoman. Apa pedoman kita dalam berbangsa dan bernegara? Pancasila adalah jawabannya, pancasila pedoman kita, pancasila yang akan membimbing kita. Didalam pancasila terdapat nilai-nilai luhur yang harus kita amalkan setiap harinya.
Manusia hidup sesuai prinsipnya masing-masing dan ideologi yang ia tanamkan berpengaruh terhadap prinsip tersebut. Ketika negara tidak punya ideologi maka negara tersebut akan hancur oleh warganya sendiri karena tidak ada yang menyatukan berbagai prinsip setiap warga. Pancasila juga merupakan ideologi bangsa. Ideologi setiap warga negara Indonesia dalam berbangsa dan bernegara setiap harinya. Mari kita sebagai bangsa Indonesia mempraktikan pancasila dalam keseharian kita.

1. Ketuhanan Yang Maha Esa  
Indonesia terbentuk dengan berbagai macam agama didalamnya, maka Indonesia bukanlah negara dengan satu agama wajib, bukan negara Islam maupun agama lainnya. Indonesia adalah wadah bagi para pemeluk agama untuk bernegara. Indonesia lahir karena rahmat dari Tuhan, maka dalam sehari-hari kita harus beragama dalam bernegara. Indonesia adalah hasil perjuangan para pejuang karena ada semangat atau spirit keagamaan yang ikut berjuang bersamanya. Karenanya tidak dibenarkan saling menyalahkan agama yang pantas dianut Indonesia. Ada yang lebih baik daripada itu, sebagai bangsa yang beragama alangkah baiknya kita menjalankan perintah agama dengan mendoakan Indonesia serta menghiasi Indonesia dengan kekayaan tradisi agama. Menciptakan kesan bahwa Indonesia negeri impian semua agama, dimana setiap pemeluknya saling toleransi dalam bernegara. Dengan begitu semoga Indonesia menjadi negeri yang dirahmati Tuhan dan diampuni Tuhan.

2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
Kita mempunyai kesamaan yaitu sesama manusia. Sesama manusia kita diciptakan dengan rasa kemanusiaan, dimana satu manusia dengan lainnya saling berhubungan bahkan membutuhkan. Sementara adil, maknanya tidak membedakan atau berkedudukan sama. Beradab merupakan perilaku tata cara yang menunjukkan kesopanan, maka dalam bernegara sesama manusia harus peka satu sama lain dalam rasa kemanusiaan. Kita harus adil pula dalam kemanusiaan, tidak benar membeda-bedakan ketika ada yang membutuhkan. Tetapi, didalam kesetaraan dalam kemanusiaan pasti antar sesama manusia ada perbedaan yang mengharuskan kita beradab dalam menjalaninya. Sopan santun dan hormat harus kita terapkan dalam bernegara.

3. Persatuan Indonesia
Indonesia terdiri atas ribuan pulau, berbagai macam etnis, suku, maupun agama. Kalau saja kita menuruti ego masing-masing dipastikan Indonesia akan hancur. Dengan perbedaan yang kita miliki semangat persatuan  harus kita tanamkan dalam diri masing-masing. Toleransi merupakan suatu keharusan dan menjunjung semangat gotong royong untuk indonesia. Tidak perlu menyalahkan, membedakan yang tidak sama, itu tidak penting. Kerukunan lah yang akan menyatukan Indonesia. Tanamkan setiap hari bahwa, “bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh”.

4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan perwakilan
Indonesia negara demokrasi, dari rakyat, oleh rakyat, untuk rakyat. Tidak bisa seluruh rakyat menyampaikan sendiri-sendiri pendapatnya untuk keberlangsungan negara. Sehingga  untuk menyampaikan amanat rakyat diperlukan musyawarah oleh perwakilan rakyat dan diambil hikmahnya. Dalam keseharian kita harus menanmkan musyawarah dan menghargai pendapat untuk mencapai mufakat. Sikap legowo kita atas apapun hasil musyawarah lah yang akan mengantarkan Indonesia menjadi negeri yang damai dan tentram. Kita hidup tidak sendiri, harus banyak melihat dan mendengar orang lain dalam bernegara.

5. Keadian sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Kedilan itu setara dan tidak membedakan antar rakyat Indonesia. Untuk mencapai keadilan seluruh rakyat harus kita mulai dari diri sendiri. Keadilan adalah syarat untuk Indonesia sejahtera. Maka, keadilan harus ditegakkan mulai dari kita sendiri. Adil bisa juga bermakna menempatkan sesuatu pada tempatnya. Maka, keadilan dalam bernegara tidak hanya sesama rakyat, kita juga harus adil kepada hewan, tumbuhan, dan alam. Dengan adil dengan semua yang diciptakan maka Indonesia pasti mencapai kesejahteraan dari alamnya sendiri.

Demikian pancasila yang harus kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Apabila pancasila sudah menjadi pedoman dan ideologi kita dalam berbangsa, niscaya Indonesia jaya. Rakyat Indonesia akan tercapai cita-citanya dalam bernegara. Indonesia pasti eksis dengan pancasila. 

0 Komentar